Cirebon, 29 November 2024 — Program Studi Tadris Kimia Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri (UIN) Siber Syekh Nurjati Cirebon menggelar kegiatan Kuliah Umum Kimia Sekolah dan Bedah Kurikulum dengan tema “Menjadi Guru Profesional: Kompetensi dan Tantangan di Era Modern”, yang diselenggarakan pada hari Rabu tanggal 29 November 2024 bertempat di Auditorium FITK Lantai 5.
Acara kuliah umum menghadirkan narasumber Bapak Abdul Rosid, M.Pd seorang praktisi, beliau adalah guru kimia inspiratif pernah mengikuti pelatihan di Adelaide Australia Selatan, dan sebagai guru penggerak, yang membahas secara komprehensif bagaimana perkembangan ilmu kimia sekolah, pendekatan pembelajaran inovatif, serta tantangan yang dihadapi guru di abad ke-21. Dalam paparannya, beliau menekankan pentingnya lifelong learning, literasi digital, dan kemampuan adaptasi dalam menghadapi perubahan kurikulum dan perkembangan teknologi.
Selain kuliah umum, kegiatan ini juga dilanjutkan dengan sesi Bedah Kurikulum Prodi Tadris Kimia yang diikuti oleh dosen, mahasiswa, serta perwakilan guru mitra sekolah. Sesi ini bertujuan untuk merefleksikan kurikulum yang telah berjalan, serta menyelaraskan materi pembelajaran dengan kebutuhan kompetensi guru profesional masa kini. Diskusi berlangsung dinamis, menghasilkan sejumlah masukan penting untuk penyempurnaan kurikulum, seperti penekanan pada keterampilan abad 21, pendekatan STEAM, dan integrasi pendidikan karakter dalam pembelajaran kimia.
Ketua Prodi Tadris Kimia Dr. Azmi Azhari, M.Si., berharap kegiatan ini dapat menjadi langkah strategis dalam meningkatkan kualitas lulusan yang tidak hanya kompeten secara akademik, tetapi juga siap menghadapi tantangan global sebagai pendidik profesional.
Kegiatan ini mendapat apresiasi positif dari peserta. Salah satu mahasiswa, menyampaikan bahwa kuliah umum ini memberikan perspektif baru tentang tantangan dunia pendidikan saat ini. “Saya jadi lebih termotivasi untuk terus belajar dan mempersiapkan diri menjadi guru kimia yang inspiratif,” ujarnya.
Dengan terselenggaranya kegiatan ini, diharapkan Prodi Tadris Kimia Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri (UIN) Siber Syekh Nurjati Cirebon dapat terus berkontribusi dalam mencetak guru-guru yang tangguh, profesional, dan relevan dengan perkembangan zaman.